Kunjungan Persaudaraan SMP Charitas Batam
04 November 2016

Rombongan dari SMP Charitas Batam mendapat sambutan yang hangat dari segenap keluarga besar SMA Sedes Bedono. Mereka diterima di ruang konferensi untuk acara perkenalan dan sedikit beristirahat melepas lelah. Kemudian, acara dilanjutkan dengan keliling ke kompleks sekolah, untuk melihat fasilitas dan ruang-ruang, seperti ruang laboratorium bahasa, laboratorium komputer, ruang-ruang kelas, ruang musik, ruang kelas IPA dan lain-lain.
Rombongan dibagi menjadi lima kelompok kecil dengan 2 orang siswa SMA Sedes yang menjadi pemandu. Rombongan berjalan-jalan selama kurang lebih 15 menit sebelum akhirnya berkumpul di aula. Selama di aula, rombongan disuguhi dengan penampilan music orchestra dan paduan suara serta penampilan dance. Setelah itu, rombongan dibawa untuk berkeliling asrama dan setelah selesai keliling asrama putera dan asrama puteri, mereka berpamitan meninggalkan sekolah untuk kembali melanjutkan perjalanan. Tepat pukul 13.15 WIB, para guru dan siswa melepas rombongan dengan lambaian tangan tanda persaudaraan.
Penulis : Sara
Kelas : XI