SAFARI KOOR KE GEREJA KATEDRAL PURWOKERTO

SAFARI KOOR KE GEREJA KATEDRAL PURWOKERTO

SMA Sedes Sapientiae Bedono melakukan pelayanan dalam bentuk Safari Koor di Gereja Katedral Kristus Raja Purwokerto pada 16 – 17 September 2017. Safari koor ini merupakan putaran pertama yang dilaksanakan pada tahun pelajaran 2017/2018. Kegiatan ini sebagai bentuk implementasi dari program kegiatan formatio iman. 

Peringatan HAORNAS dan BKSN Tahun 2017

Peringatan HAORNAS dan BKSN Tahun 2017

Pada peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) dan Bulan Kitab Suci Nasional (BKSN) tahun ini, OSIS SMA Sedes Sapientiae Jambu mengadakan kegiatan yang berbeda dari biasanya. Kegiatan ini diselenggarakan  di Lapangan SMA Sedes Sapientiae Jambu pada hari Sabtu, 9 September 2017. Acara dimulai dari pukul 06.45 WIB sampai pukul 11.03 WIB. Acara ini diisi dengan kegiatan senam bersama dan lomba drama yang diikuti oleh seluruh warga SMA Sedes Sapientiae Jambu. 

Memulai Babak Baru Dengan Semangat Baru

Memulai Babak Baru Dengan Semangat Baru

Pada hari pertama sekolah, Senin 17 Juli 2017,  OSIS SMA Sedes Sapientiae Bedono mengadakan upacara bendera dan misa untuk menyambut pembukaan tahun pelajaran 2017/2018. Semua kegiatan ini  dihadiri oleh seluruh dewan guru dan siswa SMA Sedes Sapientiae Bedono. Kegiatan ini juga menandai berakhirnya Masa Pengenalan LIngkungan Sekolah untuk siswa – siswi baru tahun pelajaran 2017/2018.

MPLS Siswa SMA Sedes Sapientiae Bedono Tahun 2017

MPLS Siswa SMA Sedes Sapientiae Bedono Tahun 2017

Siswa-siswi SMA Sedes Sapientiae Bedono mengikuti acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) mulai hari Kamis-Minggu, 13-16 Juli 2017. Pada hari pertama ini kegiatan para siswa diawali dengan upacara pembukaan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS). Setelah itu, diajak untuk berdinamika dalam rangka menemukan kelompok yang akan membuat mereka lebih mudah untuk mengenal teman satu dengan yang lain di SMA Sedes Sapientiae Bedono. Tema “Satu Tubuh, Satu Roh, Satu Panggilan” mengawali acara pertemuan dengan para penitia. Kemudian dilanjutkan dengan sesi di aula yang dibawakan oleh Bapak H. Rackhmad K.A dengan materi “Visi dan Misi SMA Sedes Sapientiae Bedono. Para siswa juga diajari tentang lagu Mars marsudirini dan mars SMA Sedes Bedono. 

1  ...  50  51  52  53  54  ... 110

Memulai Babak Baru Dengan Semangat Baru

21 July 2017

Memulai Babak Baru Dengan Semangat Baru
Pada hari pertama sekolah, Senin 17 Juli 2017,  OSIS SMA Sedes Sapientiae Bedono mengadakan upacara bendera dan misa untuk menyambut pembukaan tahun pelajaran 2017/2018. Semua kegiatan ini  dihadiri oleh seluruh dewan guru dan siswa SMA Sedes Sapientiae Bedono. Kegiatan ini juga menandai berakhirnya Masa Pengenalan LIngkungan Sekolah untuk siswa – siswi baru tahun pelajaran 2017/2018.
Seperti biasanya, bel sekolah berbunyi tepat pada pukul 06.45 WIB. Hal ini menandakan bahwa upacara bendera  akan segera dilaksanakan. Para petugas upacara dan tim paduan suara yang terdiri dari seluruh pengurus OSIS bertugas untuk membawakan lagu-lagu dibantu oleh tim paduan suara “SS Lauda”. Hadir sebagai pembina upacara adalah Kepala SMA Sedes Sapientiae Bedono yaitu Sr. M. Anastasia , OSF. Dalam amanatnya, Suster berpesan kepada para siswa baru agar bisa cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan sekolah yang baru. Suster menyampaikan nasihat dengan pepatah  “Berakit – rakit dahulu dan bersenang – senang kemudian”. Selain itu beliau juga menegaskan kepada siswa – siswi baik kelas XI maupun kelas XII agar dapat menyadari diri bahwa sekarang telah menjadi kakak kelas dan dapat menjadi panutan bagi adik kelasnya. Upacara ini pun berakhir sekita pukul setengah delapan dan segera dilanjutkan dengan perwalian dari para wali kelas baru di ruangan kelas masing – masing.
Acara berikutnya setelah upacara bendera adalah perwalian. Perwalian berlangsung 45 menit untuk membentuk kepengurusan kelas dan menentukan visi, misi, dan kesepakatan kelas. Selanjutnya seluruh siswa dan guru serta karyawan mengikuti misa pembukaan tahun pelajaran 2017/ 2018. Misa yang dipersembahkan oleh Romo  Suryadi, SJ  ini  diiringi petugas dari tim orchestra dan paduan suara SMA Sedes Sapientiae Bedono “ SS Lauda “. Dalam khotbahnya, romo menyampaikan pesan supaya para siswa  harus ingat pada tujuan mereka datang kesini, SMA Sedes Bedono, yaitu untuk melanjutkan studi, khususnya bagi siswa – siswi baru tahun pelajaran 2017/2018. Perayaan ekaristi ini berakhir pukul sembilan.
Pada acara akhir, setelah misa selesai, Suster M. Anastasia memberikan penghargaan kepada para siswa yang berprestasi. Penghargaan yanng diberikan kepada para siswa yang berprestasi berupa piagam dan uang pembinaan. Penyerahannya dilakukan oleh Bapak Rackhmad selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan. Pengahargaan ini diserahkan bagi mereka yang mendapat peringkat I, II, dan III pada masing – masing kelas.  Pembagian berlangsung meriah dan harapannya agar pemberian penghargaan ini dapat menjadi contoh bagi seluruh siswa lainnya untuk terus berusaha dan berprestasi dalam bidang akademik.
Berikut adalah nama para siswa yang mendapatkan penghargaan

KELAS

PERINGKAT

NAMA

X1

1

Marcellinus Kevin Bagaskara

X1

2

Baptista Ika Putri Rahardjo

X1

3

Antonia Endah Susetya

X2

1

Rahel Kristina Prajnnyawati

X2

2

Monico Ivan Kristo Pratama Santoso

X2

3

Birgita Yulina Magdaliani

X3

1

Regina Lanny Kirana Insani

X3

2

Teodorus Realino Francsugi

X3

3

Stevany Sekarningtyas Susanto

X4

1

Brigita Nindi Tri Kurnia Dewi

X4

2

Luisa Sphie Perdani

X4

3

Yosephine Maria Elisabeth

XI ALAM

1

Martinus Noventu Pamungkas

XI ALAM

2

Yelica Teresa Reyanta

XI ALAM

3

Odelia Nayaka

XI SOSIAL 1

1

Veronica Aurelia Avanti

XI SOSIAL 1

2

Dominica Devi Oktavia Harijanto

XI SOSIAL 1

3

Desrama Krismartasinda

XI SOSIAL 2

1

Dini Sulistiyani

XI SOSIAL 2

2

Maria Birgitta Sadina Prasanti

XI SOSIAL 2

3

Yutta Meira Tesalonika

XI SOSIAL 3

1

Jessia Kitti

XI SOSIAL 3

2

Laurencia Clara Anggraini

XI SOSIAL 3

3

Bernadette Rosariana Bulin

Acara penyerahan penghargaan berakhir pukul 10.20 WIB. Harapannya dengan memasuki tahun ajaran baru membawa semangat baru bagi seluruh siswa untuk terus berjuang dan belajar dengan sungguh dalam bimbingan para guru yang mendampingi seluruh siswa dengan penuh dedikasi.    

 
Penulis : Emmanuela Sekar Arum Primandari ( XII Sosial 2 ) dan

              Calvin Agung Suciawan ( XI Sosial 2 ) 



Back to Top