Sedes Berseri dalam Gembira Karnaval Bedono

Sedes Berseri dalam Gembira Karnaval Bedono Keriuhan menelusup di sekolahku. Angin pagi itu pun bergemuruh menambah riuh yang tanpa henti, mengalir, dan menerbangkan pekik MERDEKA disela-sela guguran semerbak bunga-bunga kopi.

Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI

Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI Bendera tunas kelapa itu berkibar di sebelah Sang Saka. Dua bendera yang selalu seiring sejalan mengarungi zaman, menyambut fajar. Berjajar para generasi bangsa ini bersiap membangun sinergi dengan pemangku kepentingan bangsa.

Malam yang Syahdu, Menuju Hari Pramuka Ke-63

Malam yang Syahdu, Menuju Hari Pramuka Ke-63 Seragam coklat itu mungkin akan menjadi sebuah kenangan. Luntur oleh kebijakan-kebijakan, namun hari ini janji tetap mengalir dan berkumandang menyongsong peringatan yang ke-63. Gelora semangat mengucap Tri Satya dan Dasa Darma.

Aku dan Keseimbangan Hidupku

Aku dan Keseimbangan Hidupku Hari ini aku mencoba merefleksikan diriku, mencoba mencari keseimbangan diriku. Terkadang aku terbawa arus yang tidak jelas, kadang aku terlalu menyederhanakan setiap persoalan yang ada dan aku hadapi.

1  2  3  4  5  ...  107

Rencana Badminton di SMA Sedes Sapientiae Dihidupkan, Melihat Bakat dan Minat Siswa

16 February 2024

Rencana Badminton di SMA Sedes Sapientiae Dihidupkan, Melihat Bakat dan Minat Siswa
Bedono - Suasana ekstrakulikuler di SMA Sedes Sapientiae Jambu mengalami perubahan signifikan dengan perencanaan peluncuran ekstrakurikuler bulu tangkis. Kehadiran kegiatan ini menjadi respons positif terhadap gelombang minat siswa yang tinggi dan mendapat dukungan penuh dari pihak sekolah, yang muncul akibat mulainya pelatihan POPDA Bulutangkis sejak hari Sabtu (29/1/2024)
Sebelumnya, ekstrakulikuler bulu tangkis tidak ada dalam daftar kegiatan yang ditawarkan di SMA Sedes Sapientiae Jambu. Hal ini disebabkan oleh kurangnya fasilitas yang memadai dari sekolah seperti net dan lapangan bulu tangkis. Namun, dengan melihat minat yang tinggi dari siswa terhadap olahraga ini, serta Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) bulutangkis yang semakin mendekat, pihak sekolah memutuskan untuk merancang dan meluncurkan rencana ekstrakurikuler baru ini.
 
Gedung aula SD Kanisius (SDK) yang umumnya didedikasikan untuk kegiatan olahraga, memberikan kemudahan akses dan fasilitas yang memadai. Lapangan yang luas, ruang ganti yang nyaman, dan fasilitas lainnya telah menjadi daya tarik bagi siswa untuk bergabung dalam kegiatan ini. Namun, kini sudah mulai dibuat perencanaan pembangunan gedung baru di samping asrama putra yang bisa digunakan sebagai lapangan indoor untuk melaksanakan ekstrakulikuler bulu tangkis.
Bpk. Tunggul Panggabean S.Pd, M.Pd, yang merupakan guru dan pelatih olahraga di sekolah, menyadari potensi besar yang dimiliki bulu tangkis di asrama dan sekolah. “Yang cerderungnya terjadi adalah tahun ke tahun, ketika mau ada POPDA, anak badminton digiatkan untuk latihan. Karena saya melihat potensi-potensi itu terjadi, saya melihat bahwa mungkin ini adalah kesempatan ekstranya untuk hidup. Ketika saya di aula sekolah latihan (badminton) pertama, karena ada bentrok soal penggunaan aula sdk, saya sudah menembusi kepala sekolah SDK untuk penggunaan gedung (aula SDK). Tujuannya untuk uji coba; kalau banyak minatnya nanti dihidupin, tetapi mulai dari asrama. Bila asrama minatnya banyak, baru diajukan ke sekolah.” Demikian yang disampaikan ketika dihubungi, Selasa (31/1/2024).
Perencanaan ini juga diharapkan akan membuka pintu bagi pembinaan bakat bulu tangkis yang berpotensi di antara siswa. Sejumlah siswa yang menunjukkan minat dan prestasi dapat diarahkan untuk mewakili SMA Sedes Sapientiae Jambu dalam kompetisi bulu tangkis seperti di POPDA.
Salah seorang siswa kelas 11 yang turut berpartisipasi, menyampaikan kesan positifnya. "Dari dulu olahraga hanya dibatasi pada basket dan futsal. Saya sangat senang dengan keputusan sekolah untuk membuka ekskul bulu tangkis. Saya selalu tertarik dengan olahraga ini dan sekarang saya punya kesempatan untuk terlibat lebih aktif. " ujar Eldrick Phil P., ketika dihubungi hari Rabu (31/1/2024).
Dengan adanya perencanaan ini, diharapkan para siswa dapat lebih aktif terlibat dalam kegiatan ekstrakurikuler, meningkatkan kesehatan, dan mengembangkan bakat serta keterampilan olahraga mereka. Semua ini diwujudkan berkat perpaduan antara minat siswa yang tinggi dan dukungan penuh dari sekolah.

Penullis: Leow Vincent Vintizel/XIB/14
Editor :-
Ilustrasi Bulu Tangkis. Sumber: https://ik.imagekit.io



Back to Top